Selasa, 28 Mei 2013

Cara Mengamankan File Computer


Cara Mengamankan File Computer

Bagaimana cara mengamankan file di komputer ? mungkin banyak dari kita yang bertanya tentang hal ini, entah untuk file pribadi atau tidak. Sebuah keamanan sulit untuk didapatkan pada komputer, dengan software-software tertentu orang bisa melihat file file yang dirahasiakan.
Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengamankan file-file kita di komputer walaupun tidak 100% aman.
Cara pertama dengan menyembunyikan Folder di komputer. Cara ini adalah yang paling mudah dan lama, untuk menyembunyikan folder pada komputer adalah dengan Klik kanan folder yang diinginkan, pilih Properties kemudian click pada checkbox Hidden terus Apply.

Dengan cara ini folder tersebut tidak akan terlihat di File Explorer selama opsi ‘Do not show hidden files and folders’ dipilih pada folder option, namun jika opsi ini tidak dipilih maka folder yang di sembunyikan akan terlihat pada explorer.
Cara yang kedua adalah dengan mengunci folder arsip, metode ini jauh lebih aman dari yang pertama dan tidak terlalu sulit dilakukan. Pengamanan dilakukan dengan cara menyembunyikan file atau folder pada file yang telah dienkripsi dan diberi password sehingga hanya orang yang tahu passwordnya yang bisa membuka file atau folder tersebut. Hampir setiap software File Archiver mampu mengenkripsi menjadi file .zip, namun secara default algoritma enkripsi (ZIPCrypto) pada program-program tersebut tidaklah terlalu aman dan dapat ditembus dengan software yang dapat diperoleh di internet. Oleh karena itu sebaiknya menggunakan program yang dapat melakukan enkripsi AES 256 bit. Program-program tersebut antara lain 7-Zip, PeaZip dan WinZip. Aplikasi ZIP bawaan Windows tidak dapat melakukan enkripsi AES 256 bit.
2 hal yang perlu di perhatikan saat melakukan cara ini adalah, keamanan enkripsi tergantung oleh password yang digunakan, jadi semakin panjang dan rumit password yang digunakan akan membuat enkripsi menjadi lebih aman. Dan file yang dienkripsi dapat dilihat meski tidak bisa dibuka tanpa password yang benar.
Cara yang ketiga dengan metode Steganography. Pada umumnya cara ini dilakukan dengan menyamarkan file sebagai file yang lain, atau menyembunyikan pada kumpulan random data yang besar. Sebagai contoh adalah menyembunyikan sebuah pesan pada gambar.
Cara yang lain ada di sini
Download aplikasi maxant steganography maka kita bisa menyembunyikan file apapun pada file .png atau .jpeg dan memberikan password, orang bisa melihat file gambar tersebut tetapi tidak dengan file yang ada dibelakangnya, untuk membuka file yang tersembunyi diperlukan applikasi yang sama dan memasukkan password yang benar.
Cara yang terakhir adalah dengan menggunakan aplikasi gratis yaitu TrueCrypt. Metode ini adalah yang mudah dan terbaik untuk mengenkripsi data yang kita inginkan. Data yang disimpan pada volume yang telah dienkripsi oleh TrueCrypt takbisa dibuka tanpa password yang benar, aplikasi ini akan bekerja dengan membuat virtual hard drive yang akan menyimpan file file yang dienkripsi. Besarnay ukuran virtual hard drive tersebut dapat kita sesuaikan seperti saat membuat partisi pada hard disk, sebanyak apapun file-file yang kita enkrpsi ukuran virtual harddrive akan tetap,bagi user yang tanpa menggunakan password data yang dienkripsi tidak bisa dibedakan dengan data yang lainnya.


Terkait

Description: Cara Mengamankan File Computer Rating: 4.5 Reviewer: Unknown ItemReviewed: Cara Mengamankan File Computer
Al
Mbah Qopet Updated at: 5/28/2013 09:27:00 PM

0 komentar :

Posting Komentar